H-7 Jelang Pemilu, Bupati, Kapolres, Beserta Jajaran Forkopimda Gelar Apel Besar di Lapang Alun Alun Subang

    H-7 Jelang Pemilu, Bupati, Kapolres, Beserta Jajaran Forkopimda Gelar Apel Besar di Lapang Alun Alun Subang
    kapolres subang bersama forkopimda kab.subang melaksanakan gelar pasukan

    SUBANG - Menjelang pemilu, guna menyamakan persepsi terkait netralitas dan demi suksesnya pemilu, Bupati Subang bersama Kapolres Subang dan seluruh jajaran Forkopimda Subang menggelar apel besar kesiapan menjelang pemilu 2024 bertempat di lapang Alun alun Kabupaten Subang, Rabu, 07 Pebruari 2024 sekitar pukul 07.30 WIB. 

    Apel besar tersebut dihadiri oleh 
    Pj. Bupati Subang Dr. Drs. Imran, M.Si., MA.Cd., Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu, S.H., S.I.K., M.H., Danlanud Suryadarma diwakili Kadisops Lanud Suryadarma Letkol Pnb Lucky Indrawan, Dandim 0605 Subang Letkol Inf Bambang Raditya, M. Han., Danyonif 312/Kala Hitam, Mayor Inf Nizar Baktiar, Kajari Kab. Subang Dr. Akmal Kodrat, Ketua PN Kab.Subang dr. Ardhi Wijayanto, S.H., M.Hum., Ketua KPU Kab. Subang Abdul Muhyi beserta para Komosioner, Ketua Bawaslu Kab.Subang Ahmad Masyur beserta para Komosioner, Sekda Kab.Subang Drs. H. Asep Nuroni M. Si., Letda Mar Edi Carsidi, Para Asda Lingkup Pemkab Subang,  
    Para Sahli Lingkup Pemkab Subang, Para Kepala Dinas Lingkup Pemkab Subang, Kepala OPD lingkup Kabupaten Subang, beserta
    Para Camat dan Perwakilan Kepala Desa Se-Kabupaten Subang. 

    Selain itu apel besar tersebut juga diikuti oleh,  
    1. 3 SST Lanud Suryadarma.
    2. 3 SST Kodim 0605/Subang.
    3. 1 SST Yonif 312/Kala Hitam
    4. 7 SST Polres Subang.
    5. 3 SST Satpol PP Kab. Subang.
    6. 1 SST BPBD Kab. Subang.
    7. 1 SST Dishub Kab. Subang.
    8. 1 SST Damkar Kab. Subang.
    9. 1 SST Panwascam Kab. Subang
    10. 3 SST PNS Kab. Subang.
    11. 1 SST PPK Kab.Subang 
    Dengan jumlah keseluruhan peserta upacara sebanyak ± 1500 orang.
     
    Dalam giat tersebut Pj. Bupati Subang, Dr. Drs. Imran, M.Si., MA.Cd., selaku pembina apel menyampaikan dalam sambutannya dengan mengatakan, mari kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT karena atas berkat dan rahmat-Nya sehingga kita bisa berkumpul di tempat ini dalam rangka kegiatan Apel Kesiapan Pemilu Tahun 2024 tingkat Kab. Subang.

    Penghormatan saya yang pertama kepada seluruh unsur forkopimda Kab. Subang, Unsur TNI Polri, Bawaslu KPU, serta seluruh asisten Organisasi Perangkat Daerah, dan seluruh Instansi Vertikal yang hadir pada hari ini. 

    Pagi ini saya sengaja mengadakan apel kesiapsiagaan Pemilu tahun 2024, untuk memastikan pelaksanaan Pemilu tahun 2024 ini bisa berjalan dengan aman, lancar dan sukses. 

    Kita semua akan menghadapi hari pemilihan suara 7 hari lagi, tentunya dengan apel besar ini kondusifitas yang ada pada tingkat masyarakat terjamin aman dan tertib. 

    Kehadiran seluruh unsur organisasi di Kab. Subang pagi ini ingin kita buktikan, bahwa Kab. Subang siap dan aman pada pelaksanaan Pemilu tanggal 14 Februari 2024 mendatang. 

    Kita memiliki tanggungjawab dalam penyelenggaraan pemilu, bukan hanya tanggungjawab 1 pihak saja, tolong ciptakan suasana aman dan damai, hilangkan suasana konflik ataupun penyebaran hoax pada Pemilu 2024 mendatang. 

    Kelancaran Negara ini bergantung pada kita sehingga pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan aman lancar dan sukses.

    Terakhir, kita akan melaksanakan tugas yang sangat berat, tolong jaga kesehatan dan performa, kepada seluruh elemen ASN TNI dan POLRI, mari kita bantu penyelenggara agar bisa melaksanakan tugas dengan baik. 

    Pada Pemilu 2024, tolong ajak seluruh keluarga, teman, dan masyarakat yang telah memiliki hak pemilih untuk memberikan hak suaranya. 

    Kepada seluruh ASN, 1 minggu sebelum sampai 1 minggu setelah Pemilu tidak ada pengajuan cuti yang saya terima, tujuannya adalah meningkatkan peluang kesuksesan penyelenggaraan Pemilu 2024. 

    Semoga Allah senantiasa meridhoi kita semua, sehingga tugas dapat terlaksana sebaik baiknya.

    kapolres subang akbp ariek indra sentanu polres subang
    Subang.

    Subang.

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Patokbeusi Polres Subang Grebek Judi...

    Artikel Berikutnya

    Cepat Tanggap..!! Kapolsek Sagalagerang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri Kolaborasi Dengan Royal Thai Police Tangkap Bandar Narkoba DPO Red Notice di Bangkok, Thailand
    Bareskrim Polri Berhasil Amankan DPO Pengendali Clandestine Lab di Bali Asal Ukraina, Dirtipidnarkoba: Bukti Tegas Perang Melawan Narkoba
    Jajaran Kodam XIV/Hsn di Wilayah Sulsel Berikan Bantuan kepada Korban Banjir
    Kapusjianstralitbang TNI Raih Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude dari Universitas Indonesia
    Kodim 1710/Mimika Gelar Nobar Kegiatan Pemberian Penghargaan Kasad untuk Kampung Pancasila 2024
    Sat Reskrim Polres Subang Tangkap Dua Orang Pelaku curi motor Honda Beat di Wilayah Desa Gunungsari Pagaden
    Giat Apel Kesiapan pengamanan rapat pleno terbuka Rekapitulasi  penghitungan hasil perolehan suara dan penetapan hasil Pemilu Tahun  2024  Tingkat PPK  Kec. Cipeundeuy  Kab. Subang_
    Satgas Banops Dokkes Polres Subang Evakuasi Korban Laka Lantas di Tol Cipali KM 101
    Wow! Kurang Dari 1x24 Jam, Sat Reskrim Polres Subang Berhasil Amankan Pelaku Tawuran Yang Sebabkan Korbannya Meninggal Dunia
    Polres Subang Melaksanakan Patroli Pemukiman Selama Mudik Lebaran 2024
    Polres Subang Memberikan Himbauan Kamseltibcarlantas Kepada Pemudik
    Sat Reskrim Polres Subang Tangkap Dua Orang Pelaku curi motor Honda Beat di Wilayah Desa Gunungsari Pagaden
    Giat Apel Kesiapan pengamanan rapat pleno terbuka Rekapitulasi  penghitungan hasil perolehan suara dan penetapan hasil Pemilu Tahun  2024  Tingkat PPK  Kec. Cipeundeuy  Kab. Subang_
    Satgas Banops Dokkes Polres Subang Evakuasi Korban Laka Lantas di Tol Cipali KM 101
    Wow! Kurang Dari 1x24 Jam, Sat Reskrim Polres Subang Berhasil Amankan Pelaku Tawuran Yang Sebabkan Korbannya Meninggal Dunia
    Jalan Tertutup Pohon Tumbang, Anggota Polsek Cijambe Lakukan Pembersihan Jalur di Jalan Utama Desa Cijambe
    Peringati HUT Subang Ke-76 Kapolres Subang Barang Pj. Bupati ziaroh ke Taman Makam Pahlawan
    Polres Subang dan Satgas KBN Desa Ciater Edukasi Emak-emak tentang Bahaya Narkoba
    satlantas polres subang memberikan pelayanan kepada pelajar yang akan menyebrang
    Apresiasi DPD TMP Jawa Barat Terhadap Kampung Bebas Narkoba di Desa Ciater

    Ikuti Kami